Bogor Sambut Hari Batik Nasional
Beberapa sekolah di Kota Bogor menyambut Hari Batik Nasional yang jatuh pada hari Jum`at tanggal 02 Oktober 2009 ini dengan menganjurkan siswa-didiknya, guru beserta staff sekolah lainnya untuk menggunakan baju batik sebagai seragam sekolah dan bekerja.
Secara serentak masyarakat Bogor seperti pengamatan kotahujan.com menyambut baik pencanangan tanggal 2 Oktober sebagai hari Batik Nasional. Beberapa sekolah di
Bogor seperti sekolah BPK Penabur, SMP Tujuh dan beberapa mahasiswa IPB terlihat menggunakan baju batik hari ini, begitu juga pada sebagian masyarakat Bogor umum lainnya.
Seperti pada BPK Penabur Bogor yang berada di Bogor Baru; Sentul serta Paledang, siswa didik dan guru mengenakan baju batik pada Hari Batik Nasional pertama ini.Penetapan Hari Batik Nasional pada yang jatuh hari ini dicanangkan oleh Presiden Soesilo Bambang Yudoyono setelah UNESCO menetapkan Batik sebagai warisan dunia tak benda (http://web.bisnis.com).
Beberapa siswa BPK Penabur dan SMP Tujuh menyambut gembira penggunaan batik sebagai seragam sekolah, meskipun dalam seminggu, siswa tersebut diminta untuk mengenakan batik sebagai seragam sekolah selama sehari. Bahkan beberapa siswa menginginkan untuk menggunakan seragam batik setiap hari- nya.
Tautan halaman ini.
0 komentar:
Posting Komentar