Banjir Sisakan Lumpur di Rumah Warga
Pasca Banjir luapan Ciliwung, rata-rata warga yang menjadi korban memiliki masalah dengan banyaknya lumpur yang menggenangi rumah dan lingkungan mereka. Tak pelak upaya yang mereka lakukan pertama kali adalah mengeluarkan lumpur tersebut dari rumah mereka. Masalah penanganan lumpur ini juga menjadi perhatian unsur satuan tugas penanggulangan bencana.
Komandan KOREM 061 Suryakencana, Kolonel (Inf) Agus Sutomo membenarkan kondisi tersebut. Pihaknya menurunkan beberapa anggota TNI. Bersama-sama Polri, Satpol PP, Tagana, Damkar dan masyarakat bahu-membahu membantu warga mengeluarkan lumpur dari rumah mereka. Lumpur tersebut harus segera dikeluarkan, jika tidak dikhawatirkan akan mengeras dan sulit disingkirkan. Mobil pemadam kebakaran dioprasikan untuk membersihkan dengan menyemprot air dan menyingkirkan lumpur dari jalan-jalan.
Danrem memaparkan bahwa ada dua SSK dari Yonif 315 yang juga diturunkan dibeberapa lokasi di kota Bogor, yaitu di Warung Jambu, Katulampa, Kedung Badak dan di Kedunghalang.
Komandan KOREM 061 Suryakencana, Kolonel (Inf) Agus Sutomo membenarkan kondisi tersebut. Pihaknya menurunkan beberapa anggota TNI. Bersama-sama Polri, Satpol PP, Tagana, Damkar dan masyarakat bahu-membahu membantu warga mengeluarkan lumpur dari rumah mereka. Lumpur tersebut harus segera dikeluarkan, jika tidak dikhawatirkan akan mengeras dan sulit disingkirkan. Mobil pemadam kebakaran dioprasikan untuk membersihkan dengan menyemprot air dan menyingkirkan lumpur dari jalan-jalan.
Danrem memaparkan bahwa ada dua SSK dari Yonif 315 yang juga diturunkan dibeberapa lokasi di kota Bogor, yaitu di Warung Jambu, Katulampa, Kedung Badak dan di Kedunghalang.
Tautan halaman ini.
0 komentar:
Posting Komentar