Goodreads Indonesia : Tidak Sekedar Membaca Pasif
Sekitar puluhan anggota Goodreads Indonesia pada jum’at (28/5) siang lalu tampak memadati Kedai Baca Sanggar Baroedak, Tegal Gundil Bogor Utara. Kedatangan mereka merupakan kunjungan sekaligus sharing dan penyerahan bantuan buku pada perpustakaan yang dikelola oleh komunitas tersebut. Goodreads Indonesia sejatinya adalah jejaring pertemanan dunia maya yang anggotanya adalah para pembaca buku aktif.
Seperti dituturkan Sukma “Echa” Rezany, moderator Goodreads Indonesia 2010. Kunjungan ke Kedai Baca Sabar merupakan bagian dari kegiatan Goodreads Indonesia. Kegiatan ini menunjukkan bahwa membaca itu tidak hanya kegiatan pasif, tetapi juga kegiatan aktif. Sebelumnya mereka berkunjung dulu ke rumah Pramudya Ananta Tour untuk apresiasi bareng dan membaca nukilan buku-buku Pram.
Sosialisasi anggota Goodreads Indonesia adalah berbasis Internet, mereka bisa ditemukan dengan searching www.goodreads.com dengan group Indonesia. Disana mereka biasanya melakukan review buku-buku yang dibaca untuk kemudian dikomentari anggota lainnya. Lalu terjadilah diskusi tentang buku. Mereka juga melakukan penilaian rating suatu buku, apabila buku itu menarik tak jarang diskusi juga bisa dilakukan offline atau kopi darat seperti saat ini.
Anggota Goodreads Indonesia saat ini tersebar di beberapa kota di Indonesia dengan beragam profesi. Hebatnya komunitas ini berhasil mengupload dan mereview sekitar 80.000 judul buku Indonesia. Yang dimaksud buku Indonesia adalah buku-buku karya Indonesia oleh pengarang Indonesia maupun buku terjemahan.
Seperti dituturkan Sukma “Echa” Rezany, moderator Goodreads Indonesia 2010. Kunjungan ke Kedai Baca Sabar merupakan bagian dari kegiatan Goodreads Indonesia. Kegiatan ini menunjukkan bahwa membaca itu tidak hanya kegiatan pasif, tetapi juga kegiatan aktif. Sebelumnya mereka berkunjung dulu ke rumah Pramudya Ananta Tour untuk apresiasi bareng dan membaca nukilan buku-buku Pram.
Sosialisasi anggota Goodreads Indonesia adalah berbasis Internet, mereka bisa ditemukan dengan searching www.goodreads.com dengan group Indonesia. Disana mereka biasanya melakukan review buku-buku yang dibaca untuk kemudian dikomentari anggota lainnya. Lalu terjadilah diskusi tentang buku. Mereka juga melakukan penilaian rating suatu buku, apabila buku itu menarik tak jarang diskusi juga bisa dilakukan offline atau kopi darat seperti saat ini.
Anggota Goodreads Indonesia saat ini tersebar di beberapa kota di Indonesia dengan beragam profesi. Hebatnya komunitas ini berhasil mengupload dan mereview sekitar 80.000 judul buku Indonesia. Yang dimaksud buku Indonesia adalah buku-buku karya Indonesia oleh pengarang Indonesia maupun buku terjemahan.
Tautan halaman ini.
0 komentar:
Posting Komentar